Sabtu, 02 Juni 2012

Firdasari wakil tunggal putri ke olimpiade london


 

Bulutangkis-dunia.blogspot.com - Adriyanti Firdasari akhirnya terpilih menjadi wakil nomor tunggal putri pada Olimpiade London 2012 mendatang. Hal ini disampaikan oleh Yacob Rusdianto, Sekretaris Jendral PB PBSI di Cipayung Kamis siang (31/05).

''Berdasarkan rekomendasi pelatih, kami memutuskan untuk mengirimkan Firda sebagai wakil tunggal putri ke olimpiade,'' kata Yacob.

Pada peraturan kualifikasi Olimpiade London 2012, seorang pemain tunggal berhak untuk berlaga di olimpiade jika peringkatnya berada di 16 besar pada rangking BWF per 3 Mei 2012. Namun dalam waktu yang telah ditentukan tersebut, Indonesia tak berhasil menempatkan tunggal putrinya di 16 besar. Meskipun demikian, berdasarkan sistem undian dan penghitungan jumlah peserta yang akan berlaga, Indonesia diberikan kesempatan untuk mengirimkan satu wakil tunggal putri.

Menanggapi hal ini, Firda berterima kasih karena dirinya diberikan kepercayaan oleh PBSI dalam mengemban tugas di event olahraga terakbar dunia yang berlangsung empat tahun sekali tersebut.

''Tentunya bersyukur saya dipercaya untuk berangkat ke olimpiade. Semoga saya bisa bermain semaksimal mungkin dan memberikan yang terbaik,'' kata Firda yang kini berada di peringkat 38 dunia.

Firda akan bergabung dengan delapan wakil lainnya yaitu Simon Santoso dan Taufik Hidayat di tunggal putra, Mohammad Ahsan/Bona Septano di ganda putra, Greysia Polii/Meiliana Jauhari di ganda putri, serta Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di nomor ganda campuran. (pb-pbsi.org)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar